Sebagai manusia tentu kita tak luput dari dosa. Namun, Allah SWT dengan sifat Maha Kasih-Nya yang luas, memberikan banyak jalan untuk memperoleh ampunannya.
Baiknya Allah karena menyediakan berbagai penawar dosa, salah satunya dengan bersedekah. Allah menjadikan sedekah sebagai salah satu sebab Di gugurkannya dosa-dosa, diampuninnya kemaksiatan, dihilangkannya keburukan dan dimaafkannya serbagai kekhilafan.
Allah Subhanahu Wa Ta’ala berfirman:
اِنْ تُبْدُوا الصَّدَقٰتِ فَنِعِمَّا هِيَ ۚ وَاِ نْ تُخْفُوْهَا وَ تُؤْتُوْهَا الْفُقَرَآءَ فَهُوَ خَيْرٌ لَّكُمْ ۗ وَيُكَفِّرُ عَنْكُمْ مِّنْ سَيِّاٰتِكُمْ ۗ وَا للّٰهُ بِمَا تَعْمَلُوْنَ خَبِيْرٌ
“Jika kamu menampakkan sedekah-sedekahmu, maka itu baik. Dan jika kamu menyembunyikannya dan memberikannya kepada orang-orang fakir, maka itu lebih baik bagimu dan Allah akan menghapus sebagian kesalahan-kesalahanmu. Dan Allah Maha Mengetahui apa yang kamu kerjakan.” (QS. Al-Baqarah 2: Ayat 271)
Sedekah merupakan amalan yang sangat dianjurkan dalam Islam, tidak hanya bagi mereka yang mampu, sedekah juga dianjurkan untuk siapa saja. Sedekah tidak hanya bisa mengundang keberkahan bagi orang yang melakukannya, sedekah juga menjanjikan pahala yang besar.
“Dan sedekah dapat menghapus dosa sebagaimana air dapat memadamkan api.” (HR. Tirmizi, no 614. Dishahihkan oleh Al-Albany dalam Shahih Sunan Tirmizi).
Sedekah juga diyakini memiliki banyak fadilah, misalnya dapat menghapus dosa-dosa yang telah dilakukan. Jika demikian, tentu kita harus senantiasa memperbanyak sedekah mengingat sebagai manusia biasa pasti banyak melakukan kesalahan dan dosa baik disengaja ataupun tidak.
Oleh sebab itu, seseorang yang memiliki harta harus menggunakannya dengan sebaik-baiknya agar mendapat banyak berkah.
Adapun salah satu cara untuk memanfaatkan harta dengan baik adalah dengan sedekah. Amalan ini sangat dianjurkan di dalam syariat Islam karena dengan sedekah yang kita lakukan, berarti kita memiliki daya peka terhadap keadaan sosial sekitar.
“sesungguhnya perbuatan-perbuatan yang baik itu menghapuskan (dosa) perbuatan-perbuatan yang buruk..” {Hud [11]: 114}
Sedekah bisa dilakukan dengan memberikan senyuman, membantu orang dalam kesusahan, dan masih banyak lagi. Jangan takut untuk hilang harta, jangan takut juga untuk mengulurkan tangan kanan kita. Mulai perjalanan kebaikanmu melalui Indonesiaberamal.com
By : Novmi